Posts

Showing posts from April, 2018

Peradaban Mesopotamia

Image
Mesopotamia adalah nama kuno untuk wilayah yang sekarang menjadi negara Irak.Mesopotamia berasal dari kata mesos  (tengah) dan Potamos  (Sungai).Herodotus menyebut mesopotamia sebagai daratan yang terletak di antara dua sungai yaitu sungai Eufrat dan Tigris. Ilustrasi kehidupan Mesopotamia KONDISI LINGKUNGAN Mesopotamia memiliki wilayah yang terbuka.Sebagian wilayah di sekitar Mesopotamia berupa Gurun pasir,seperti gurun Nafud dan Hamad.Sungai Eufrat dan Tigris bersumber di pegunungan Armenia (Turki) dan mengalir hingga teluk Persia (Kuwait).Sungai Eufrat dan Tigris sering menimbulkan banjir saat musim hujan.Lumpur yang di luapkan menyebabkan tanah di Mesopotamia menjadi subur. Sungai Eufrat Kesuburan Tanah Mesopotamia mendorong bangsa Sumeria bermigrasi ke daerah tersebut.Di tempat ini bangsa Sumeria membangun kota yang besar dan kukuh dengan bahan dasar lumpur dan tanah liat.Beberapa kota yang di bangun oleh bangsa Sumeria antara lain kota Ur,Uruk,Lagash,dan Nipp

Revolusi Perancis

Image
Revolusi Prancis merupakan suatu proses perubahan yang terjadi pada tahun 1789-1871.Revolusi Prancis di sebut juga revolusi Juli karena meletus pada bulan Juli,tepatnya 14 Juli 1789.Revolusi Prancis muncul sebagai reaksi terhadap kekuasaan raja yang sewenang-wenang (absolut). Kerusuhan di penjara Bastille  PEMIKIRAN-PEMIKIRAN YANG MELATARBELAKANGI REVOLUSI PRANCIS Sebelum Revolusi Prancis masyarakat Prancis di bedakan menjadi tiga golongan yaitu,Kaum Rohaniawan(golongan 1),Kaum Bangsawan(golongan 2),dan Rakyat jelata(golongan 3). Rakyat prancis hidup dalam penderitaan karena harus membayar pajak yang tinggi.Rakyat juga diwajibkan membayar utang-utang negara yang sangat besar.Pada masa itu anggaran keluarga raja di samakan dengan anggaran negara.Akibatnya,Prancis mengalami pembengkakan anggaran keuangan dan memiliki banyak utang Untuk menutupi defisit keuangan,Prancis menetapkan pajak yang tinggi untuk semua golongan masyarakat.Akan tetapi dalam pelaksanaanya hanya ra

Peradaban Cina

Image
Cina merupakan salah satu bangsa di Asia yang menjadi pusat peradaban kuno.Pada zaman kuno Cina di kenal sebagai Chung-Kuo(negara tengah).Wilayah Cina memiliki dua sungai besar,yaitu sungai Hwang Ho yang mengalir di Cina Utara,dan sungai Yang Tse mengalir di Cina Tengah.Peradaban Cina berkembang sekitar tahun 2700 SM. KONDISI LINGKUNGAN Secara umun,wilayah Cina terbagi atas tiga Bagian,yaitu Cina Utara,Cina Tengah,dan Cina Selatan.Di Cina Utara mengalir sungai sungai Hwang Ho(sungai kuning) yang mengandung banyak lumpur saat musim hijan.Kondisi ini menyebabkan lembah sungai Hwang Ho menjadi subur dan cocok untuk pertanian. Sungai Hwang ho PEMERINTAHAN DAN HUKUM Pemerintahan di Cina berbentuk Dinasti (Hsia,Shang,Chin dan Han).Kaisar-kaisar di Cina pada masa Dinasti Shang memerintah Cina sebagai Raja Imam(Priest king).Pada masa ini bangsa Cina mulai mengembangkan tulisan bergambar.Seluruh aspek kehidupan masyarakat di bawah kontrol pemerintah pusat. Pada masa Kaisar S

PERADABAN MESIR KUNO

Image
KONDISI LINGKUNGAN Berbicara tentang Peradaban Mesir berkaitan erat dengan keberadaan Sungai Nil.Sungai Nil terbentang dari pegunungan Kilimanjaro(Tanzania) hingga laut tengah dengan panjang sekitar 6.400KM.Di bagian hulu,sungai Nil terbagi atas cabang sungai Nil Putih yang bermata air dari danau Victoria,Uganda(kaya unsur hara) dan cabang sungai Nil biru yang bermata air di Danau Tana(kaya mineral).Gabungan 2 unsur (hara dan mineral)tersebut memberikan kesuburan pada lembah sungai Nil.Sungai dianggap sebagai hadiah bagi bangsa Mesir karena daerah sekelilingnya adalah gurun pasir yang luas.    PEMERINTAHAN DAN HUKUM Sepanjang sejarah bangsa Mesir di satukan dalam sebuah kerajaan.Pemimpin bangsa Mesir di sebut Firaun(pharaoh).Berbeda dengan Raja-raja di Mesopotamia yang berperan sebagai Imam(Priest King),Firaun di Mesir kuno berperan sebagai Dewa Raja(Gods Kings).Oleh karena itu kekuasaan Firaun di Mesir cenderung lebih mutlak di bandingkan raja-raja di Mesopotamia.Sejak disatuka

PERJANJIAN RENVILLE

Image
Pada tanggal 27 Oktober 1947,para anggota KTN telah tiba di Jakarta untuk memulai pekerjaannya.Sesampainya di Indonesia para anggota KTN melakukan kontak pendahuluan dengan pimpinan dari negara yang sedang bersengketa.Atas usul KTN perundingan antara dua negara ini sebaiknya di lakukan di sebuah tempat yang netral,yaitu di atas kapal angkatan laut Amerika serikat yang bernama USS Renville. Perjanjian Renville di mulai pada tanggal 8 Desember 1947,hadir dalam perundingan tersebut adalah: Dr.Frank B.Graham(ketua),Paul van Zeeland(anggota),dan Richard Kirby(anggota) Delegasi Indonesia di wakili oleh Amir Sjarifudin(ketua),Ali Sastroamijoyo(anggota),Haji agus Salim(Anggota),dr.J.Leimena(anggota),dr.Coa Tiek Ien(anggota),dan Nasrun(anggota) Delegasi Belanda di wakili oleh R.Abdulkadir widjojoatmodjo(ketua),Mr.H.A.L.van vredenburg(anggota),Dr.P.J.Koets(anggota),dan Mr.dr.Christian robbert Steven  Soumokil(anggota) Meskipun Jalannya perundingan tidak selancar yang di harapkan,p

SYAHIDNYA PEREMPUAN

Image
AISHA sangat bersedih,ketika mendengar suaminya telah gugur di medan perang sebagai umat yang mati syahid.Dia lalu pergi mengadu kepada Ulama sambil menangis,"Aku sangat sedih wahai Ulama,sebab suamiku telah berpulang dan menjadi syahid." Ulama itu tersenyum lalu berkata,"seharusnya engkau bahagia,sebab suamimu akan di jamin keberadaannya di surga oleh ALLAH S.W.T.". Aisha Semakin menangis,"Aku sedih karena aku tidak bisa syahid seperti suamiku dan bersamanya di surga" Ulama itu bertanya,"Ini artinya engkau ingin mati dalam keadaan syahid." Aisha mengangguk dan berkata,"Apakah aku akan mengacungkan senjata di medan perang dan mati di sana?" Ulama itu menggeleng,"Apakah ketika suamimu hidup engkau sudah yakin bahwa engkau adalah seorang istri yang Shalihah dan berbakti?" Aisha menggeleng pelan ,"aku tidak tahu." Ulama kembali bertanya,"Baiklah,apa yang engkau lakukan selama menjadi seorang istr

MENCARI PEMUDA SETAMPAN NABI YUSUF

Image
DIKISAHKAN,seorang perempuan Arab yang sangat cantik dan terkenal.Semua orang mengenalnya dan semua pemuda ingin melamarnya.Tapi perempuan cantik itu,belum juga memutuskan dengan siapa dia akan menikah .Dia merasa ,tidak satupun pemuda yang pantas bersanding dengannya. Semakin lama gadis cantik itu semakin bangga dengan kecantikannya dan menyepelekan setiap pemuda yang datang kepadanya."AKU HANYA INGIN MENIKAH DENGAN PEMUDA SETAMPAN NABI YUSUF A.S".katanya. Lalu,mulailah dia mengembara dari satu tempat ke tempat lain untuk mencari pemuda setampan nabi Yusuf A.S. Suatu hari,dia berjalan ke sebuah kota yang sangat ramai.Di tengah perjalanan dia bertemu dengan seorang nenek tua.Akhirnya dia berjalan bersama dengan nenek itu. Si cantik bertanya kepada nenek,"nenek tua apakah kau bisa membantuku menemukan pemuda setampan Nabi Yusuf A.S. yang akan menjadi suamiku?" Si nenek tua menatapnya,"Hai perempuan cantik,apakah engkau sudah pernah melihat ketampana

PERUNDINGAN LINGGARJATI

Image
Sahabat Suka_Sejarah ,tentu kalian semua sudah mengetahui tentang perundingan Linggarjati dong di mana perundingan tersebut  di laksanakan pada tanggal 10-15 November 1946 di Linggarjati dekat kota Cirebon. Perjanjian tersebut di pimpin oleh Lord Killearn ,seorang diplomat Inggris.Pada tanggal 7 Oktober 1946 Lord Kilearn berhasil mempertemukan wakil-wakil pemerintah Indonesia dan Belanda ke meja perundingan di rumah konsul jenderal Inggris di Jakarta.Nah,untuk memahami secara utuh tentang perjanjian tersebut Yuk baca secara teliti Latar Belakang Terjadinya Perundingan Linggarjati Masuknya  AFNEI  yang diboncengi  NICA  ke Indonesia karena Jepang menetapkan 'status quo' di Indonesia sehingga menyebabkan terjadinya konflik antara Indonesia dengan Belanda, seperti contohnya peristiwa 10 November, selain itu pemerintah Inggris menjadi penanggung jawab untuk menyelesaikan konflik politik dan militer di Asia. Oleh sebab itu, Sir Archibald Clark Kerr, Diplomat Inggris, mengund

PERADABAN SUKU MAYA

Image
Secara geografis benua Amerika terdiri atas tiga wilayah yaitu Amerika Utara,Amerika Tengah,dan Amerika Selatan.dari ketiga wilayah tersebut,wilayah Amerika Tengah dan Amerika Selatan memiliki peradaban yang maju sebelum bangsa Eropa memasuki wilayah tersebut.Bangsa Maya merupakan salah satu bangsa yang mengembangkan peradaban kuno di Amerika,dibawah ini merupakan salah satu contoh hasil budaya bangsa Maya(Piramida Castillo). PERADABAN MAYA Bangsa Maya telah ada sejak tahun 2000 SM.Mereka merupakan suku Indian yang menempati daerah yang saat ini menjadi Meksiko Selatan dan Guatemala.setiap kota yang di kembangkan bangsa Maya memiliki karakter dan gaya seni khas.Kota-kota tersebut memiliki piramida kuil,istana berbenteng ,pasar,bengkel kerja dan tempat tinggal. a.Kondisi Lingkungan peradaban Maya berkembang di wilayah Guatemala dan semenanjung Yukatan.Kedua wilayah tersebut terletak di sebelah tenggara Meksiko.Guatemala merupakan merupakan wilayah pegunungan yang beriklim tropis.

LATAR BELAKANG PERANG DUNIA II

Image
Perang Dunia II melibatkan banyak negara yang membagi kekuatan dunia menjadi dua aliansi militer,yaitu Sekutu dan poros/sentral.Medan peperangan dalam perang dunia II tidak hanya di Eropa.Wilayah Asia,Afrika dan Pasifikpun dilibatkan dalam ajang pertempuran. LATAR BELAKANG PERANG DUNIA II Secara Umum,Perang Dunia II di latarbelakangi oleh faktor-faktor berikut: 1.Liga Bangsa Bangsa(LBB) tidak mampu mencegah pertikaian yang terjadi,khususnya di Eropa. 2.Setelah Perang DuniaI terjadi perlombaan pengadaan senjata di berbagai negara. 3.Aliansi Politik terbentuk kembali akibat perasaan saling curiga antar negara. 4.Beberapa negara yang telah berhasil mengatasi krisis politik dan ekonomi tumbuh menjadi negara ultranasional yang menjalankan imperialisme gaya baru. 5.Terjadi penyerbuan-penyerbuan ke beberapa wilayah oleh negara-negara sentral Sementara secara khusus Perang Dunia II di sebabkan oleh hal-hal sebagai berikut: 1.Di kawasan Eropa,terjadi serangan kilat(blitzkrie

PENGARUH PERANG DUNIA I

Image
AKHIR PERANG DUNIA I Pada tanggal 11 November 1918 perang dunia I berakhir,dngan kemenangan blok sekutu dan kekalahan blok sentral.Penyelesaian perang Dunia I di lakukan melalui konferensi Damai Paris,yang menghasilkan perjanjian Versailles yang berisi ketentuan sebagai berikut: Jerman menyerahkan Elzas-Lotharingen kepada Perancis  dan Eupen-Malmedy kepada Belgia Danzig dan sekitarnya menjadi kota merdeka di bawah kekuasaan Liga Bangsa_Bangsa(LBB). Daerah Saar di bawah kekuasaan LBB selama 15 tahun kemudian akan di adakan plebisit untuk mengetahui rakyat ingin bergabung dengan Jerman atau Perancis. Jerman kehilangan semua daerah jajahannya dan di serahkan kepada Inggris,Perancis,dan Jepang. Jerman harus membayar ganti rugi perang sebesar 132 miliar mark emas kepada Sekutu. Jumlah angkatan perang Jerman di perkecil hingga 100.000 tentara. Kapal-kapal dagang Jerman di serahkan kepada Inggris sebagai ganti kerugian perang. Daerah Jerman sebelah barat Sungai Rhein di duduki sek

LATAR BELAKANG PERANG DUNIA I

Image
PERANG DUNIA I(1914-1918) Pada hakikatnya perang dunia I merupakan perang negara-negara di Eropa .Perang berskala tersebut berawal dari memanasnya kondisi politik negara-negaraEropa. Latar Belakang Persaingan Negara-negara Eropa,terutama di bidang ekonomi dan kemudian merambah ke dunia politik Ketidakstabilan di wilayah Balkan,akibat dari adanya semangat nasionalisme,persaingan antar masyarakat dari berbagai kelompok etnik dan perbedaan politis Perang senjata,perang dunia I melibatkan industri persenjataan yang cukup modern Perlombaan angkatan Militer,negara-negara Eropa saling berlomba memperkuat angkatan militer Pembentukan aliansi,terbentuknya persekutuan(system of alliances) disebabkan adanya perasaan terancam dari tiap-tiap negara di Eropa pembunuhan putra mahkota Austria di Sarajevo